Minggu, 07 Februari 2016

Nama lengkap saya Hafsah. Lahir pada tanggal 03 februari 1997 di Surabaya. Alamat rumah di jalan Medokan. Saya adalah anak pertama dari 5 bersaudara. Ayah saya bekerja di bidang multimedia yang ahli dalam kamera, sedangkan ibu saya bekerja sebagai ibu rumah tangga. Saya mempunyai 4 adik, yaitu 3 perempuan dan 1 laki-laki. Jarak usia saya dengan adik pertama terpaut 6 tahun. Kini adik pertama saya duduk di bangku kelas 6 sekolah dasar.
Saya mulai memasuki jenjang pendidikan pada tahun 2002, yaitu Taman Kanak-Kanak “Ana Prasa” yang berada di dekat rumah. Saya menempuh pendidikan TK selama 2 tahun, lulus pada tahun ajaran 2003/2004. Setelah itu saya melanjutkan ke sekolah dasar selama 6 tahun, lulus pada tahun 2009/2010 dengan hasil nilai UNAS 24,90.
Pada tahun selanjutnya saya melanjutkan ke jenjang SMP selama 3 tahun lalu melanjutkannya ke jenjang SMK. Saat ini saya bersekolah di SMK Adhikawacana Surabaya yaitu sekolah dengan 4 jurusan. Terdapat jurusan Akuntansi, Administrasi, Pemasaran dan Perbankan. Saya mengambil jurusan Akuntansi, karena saya ingin menjadi wanita yang sukses di bidang keuangan. Setelah lulus dari SMK saya akan bekerja terlebih dahulu selanjutnya akan menempuh pendidikan bangku kuliah.
Prestasi yang pernah saya dapatkan mulai saat berada di bangku Taman Kanak-kanak, yaitu saya menjuarai lomba menari selain itu banyak kegiatan lomba seperti mewarnai, karnaval dan sebagainya. Pada saat duduk di bangku sekolah dasar saya mendapat peringkat 3 selama 5 tahun dan pada tahun terakhir sekolah dasar saya mendapat peringkat 2. Prestasi di luar mata pelajaran juga saya dapatkan yaitu lomba samroh atau bisa disebut dengan karawitan tetapi diiringi dengan aluran sedikit modern. Bersama teman-teman kami berkali-kali mendapat juara 1 tingkat kecamatan dan juara 3 tingkat kota surabaya, tentunya karena kerja keras dan kekompakan yang terjalin dengan baik. 
Untuk hobi yang saya sukai adalah menggambar dan mewarnai. Dalam hal mewarnai dan menggambar saya menyukai gambaran pemandangan atau yang menurut saya itu unik.  Selanjutnya adalah menari, sejak kecil saya sangat suka dengan hal tarian-tarian.
Pengalaman hidup yang tidak akan saya lupakan dan akan menjadi bekal untuk kedepannya adalah pengalaman saat magang/ojt. Di situlah saya mendapat banyak hal tentang dunia kerja. Saat di kantor saya mendapat pelajaran bagaimana berpenampilan rapi dan menarik, serta bagaimana cara kerja saat di kantor yang tugas-tugasnya berhubungan dengan dokumen. Selain itu ada pengalaman saat magang di perusahaan besar seperti PT. Carrefour, di sana diajarkan bagaimana kita bisa bertanggung jawab, tepat waktu, cara berhadapan dengan para konsumen yang baik. Dan di sana saya bisa mengasir, mempertanggung jawaban keuangan yang dipegang. Suatu kebanggaan tersendiri untuk saya yang mengambil jurusan akuntansi.
Dalam hidup saya menjadi wanita karir yang sukses adalah cita-cita. Demi membanggakan dan memberikan kebahagiaan untuk orang tua dan keluarga. Agar dapat mewujudkan cita-cita tentunya banyak hal yang harus dilakukan dan ditempuh. Bekerja keras, terus belajar dan tidak mudah menyerah dan selalu berdoa.


1 komentar:

  1. 1xbet - Best Bet in 1xBet - Download or Install for Android
    1xbet is the best betting app in the world created for worrione.com esports. It is 1xbet login a one of 토토 사이트 the safest and most trusted names among players. https://vannienailor4166blog.blogspot.com/ It offers a wooricasinos.info user friendly interface

    BalasHapus